SEJARAH FAKULTAS EKONOMI & BISNIS PROGRAM STUDI S1 EKONOMI PEMBANGUNAN

Fakultas Ekonomi Universitas Riau didirikan pada tahun 1963, setahun setelah berdirinya Universitas Riau berdasarkan SK Menteri Perguruan Tinggi dan Ilmu Pengetahuan No. 123 Tanggal 20 September 1962 tentang Pendirian Universitas Negeri di Pekanbaru yang berlaku sejak 1 Oktober 1962.

Fakultas Ekonomi Universitas Riau di Pekanbaru mulai menerima mahasiswa pada tahun 1963 berdasarkan Surat Keputusan Menteri Perguruan Tinggi dan Ilmu Pengetahuan dengan SK No. 107 pada tanggal 20 September 1963. Pada mulanya Fakultas Ekonomi Universitas Riau (FE-UNRI) hanya terdiri dari 2 (dua) jurusan yaitu Jurusan Ekonomi Umum (IESP) dan Ekonomi Perusahaan (Manajemen) baru pada tingkat Sarjana Muda.

Sementara untuk Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Riau bekerja sama dengan Fakultas Ekonomi Sumatera Utara untuk membuka program S1 pada tahun 1987 sehingga Fakultas Ekonomi mempunyai 3 (tiga) jurusan program S1 yaitu jurusan Ilmu Ekonomi Studi Pembangunan, Manajemen dan Akuntansi.

Pada tahun 1994, didirikan Program Ekstensi Fakultas Ekonomi Universitas Riau berdasarkan Surat Keputusan Dirjen Dikti Depdikbud RI No. 364/Dikti/Kap/1996 pada Tanggal 17 Juli 1996. Pada Tahun 1996, dibentuk Program Studi D3 Akuntansi pada SK Nomor 131/Dikti/Kep/1996 Tanggal 9 Mei 1996 dan D3 Perpajakan berdasarkan Surat Keputusan Dirjen Dikti Depdikbud RI Nomor 127/Dikti/Kep/1996 Tanggal 9 Mei 1996.

Tahun 2002, Fakultas Ekonomi Universitas Riau mendirikan Program Studi Strata II yang pertama kali di lingkungan Universitas Riau yaitu Program Magister Manajemen yang didasarkan pada izin penyelenggaraan Program Studi Magister Manajemen Nomor Surat 1600/B/T/2002. Pada Tahun 2007, berdiri Program Magister Akuntansi yang didasarkan pada Surat Rektor Nomor 187/19/Ak/2007 mengajukan izin operasional dan menjadi rujukan Dirjen Dikti untuk mengeluarkan izin penyelenggaraan dengan SK Dikti Nomor 964/D/2008. Tahun 2014, Program Studi Magister Ilmu Ekonomi didirikan yang ditandai dengan Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 390/E/O/2014. Selanjutnya pada tahun 2017, Fakultas Ekonomi berubah menjadi Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB). Pada Tahun 2020, berdiri Program Studi Strata III Manajemen berdasarkan Surat Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 167/M/2020.

 Jurusan Ilmu Ekonomi berdiri bersamaan dengan pendirian Fakultas Ekonomi Universitas Riau pada tahun 1963, berdasarkan Surat Keputusan Menteri PTIP Nomor SK-107 tanggal 20 September 1963 dengan nama Jurusan Ekonomi Umum. Pergantian nama Jurusan Ekonomi Umum tersebut terjadi dua kali, pertama pada tahun 1980 menjadi Jurusan Studi Pembangunan. Kedua, seiring dengan perkembangan dan tuntutan pengembangan ilmu yang ada di masyarakat, pada tahun 1990 Jurusan Studi Pembangunan berubah menjadi Jurusan Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan (IESP).

Pada pertemuan Ketua-ketua Jurusan IESP Se-Indonesia bulan Juni 2001 di Universitas Indonesia, Depok, disepakati untuk mengganti nama Jurusan IESP menjadi Jurusan Ilmu Ekonomi (IE) dan selanjutnya nama Jurusan Ilmu Ekonomi ditetapkan untuk seluruh Indonesia di Universitas Trisakti Jakarta pada Tanggal 26-28 Januari 2006 dengan nama Program Studi Ekonomi Pembangunan. 

Seiring dengan perkembangan kelembagaan di lingkungan Universitas Riau, maka sejak tahun 2015 struktur organisasi jurusan dikembangkan menjadi terdiri atas 2 (dua) Program Studi (PRODI) di lingkungan Jurusan Ilmu Ekonomi yaitu program S-1 (Sarjana) Ekonomi Pembangunan dan program S-2 (Magister) Ilmu Ekonomi. Masing-masing program studi dipimpin oleh seorang Koordinator Program Studi.

Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Riau

Dr. Hj. Alvi Furwanti Alwi, SE, MM

Ketua Jurusan Ilmu Ekonomi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Riau 

Dr. Yusni Maulida, SE, M.Si

Koordinator Program Studi S1 Ekonomi Pembangunan

Ando Fahda Aulia, SE, MBA(IB), PhD